Feb 2, 2020

Cuddling

Dua pagi berturut-turut turun hujan. Sorenya pun turun hujan. Aku suka bangun tidur disambut hujan, apalagi kalau aku ada dalam selimut.

Dua hari pula aku niatkan untuk berenang pagi-pagi. Namun hujan mengurungkan niatku. Eh, aku punya kacamata renang baru! Hadiah untukku yang suka berenang tapi jarang sekali masuk ke kolam renang.

Aku putuskan bahwa aku ingin manja-manja saja dalam pelukan mamaku. Sambil kesal-kesal sedikit karena tidak bisa memilih secara cepat mau makan apa.

Perundinganku dengan diri sendiri panjang sekali. Aku beli Ayam Gepuk Pak Gembus. Dua porsi untuk dimakan bertiga: aku, mamaku, ayahku.

Aku manja.
.
.
Aku bungsu dan aku manja.
Kamu kesal nggak?
Afi Wiyono
Haya/Afi| 2008-2022